Loading...
Hari Ini 14 Dec 2024 SMK Negeri 2 Padang Panjang Alamat Jl. Syech Ibrahim Musa No.26 Padang Panjang Timur No.Telp 081234565411

Teknik Belajar Yang Menyenangkan

14 Dec 2024

Berikut ini beberapa pengertian belajar menurut pendapat para pakar pendidikan. Whittaker mengatakan bahwa belajar merupakan proses di mana tingkah laku ditimbulkan atau diubah melalui latihan atau pengalaman. Pendapat serupa dikemukakan mendefinisikan belajar sebagai any relatively permanent change in anorganisms behavioural peretoire that occurs as a result or experience. Belajar adalah perubahan yang relatif menetap yang terjadi dalam segala macam atau keseluruhan tingkah laku suatu organisme sebagai hasil suatu pengalaman

Seperti halnya Hintzman dalam bukunya The Psychology of Learning and Memory berpendapat bahwa learning is a change in behaviour as a result of experience. Belajar sebagai suatu aktivitas yang ditunjukkan oleh perubahan tingkah laku sebagai hasil dari pengalaman.

Reber dalam kamusnya, Dictionary of Psychology membatasi belajar dengan dua macam definisi. Pertama belajar adalah the process of acquiring knowledge. Proses memperoleh pengetahuan. Kedua, belajar adalah a relatively permanent change in response potentiality which occurs as a result of reinforced practice. Suatu kemampuan perubahan kemampuan bereaki yang relative langgeng sebagai hasil latihan yang diperkuat.

Chaplin dalam Dictionary of Psychology juga mendefinisikan pengertian belajar dalam dua rumusan diantaranya rumusan pertama berbunyi acquisition of any relatively permanent change behaviour as a result of practice and experience. Belajar adalah perubahan tingkah laku yang relative menetap sebagai akibat latihan dan pengalaman. Rumusan kedua adalah process of acquiring responses as a result of special practice. Belajar ialah proses memperoleh respons±respons sebagai akibat adanya latihan khusus

Slameto merumuskan pengertian belajar sebagai suatu proses usaha yang dilakukan individu untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalaman individu itu sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya. Berdasarkan definisi-definisi belajar tersebut di atas, maka belajar dapat diartikan sebagai tindakan atau perubahan perilaku seseorang yang kompleks, sehingga terjadi perubahan dalam diri seseorang baik dari segi kognitif, afektif, atau psikomotor

b. Ciri-ciri Belajar

Jika hakikat belajar adalah perubahan tingkah laku, maka ada beberapa perubahan tertentu yang dimasukkan ke dalam ciri-ciri belajar:

  1. Perubahan yang terjadi secara sadar Individu yang belajar akan menyadari terjadinya perubahan itu atau sekurang±kurangnya individu merasakan telah terjadi adanya suatu perubahan dalam dirinya
  2. Perubahan dalam belajar bersifat fungsional Sebagai hasil belajar, perubahan yang terjadi dalam diri individu berlangsung terus menerus dan tidak statis
  3. Perubahan dalam belajar bersifat positif dan aktif Dalam perbuatan belajar, perubahan±perubahan itu selalu bertambah dan tertuju untuk memperoleh suatu yang lebih baik dari sebelumnya.
  4. Perubahan dalam belajar bukan bersifat temporer (sementara) Perubahan yang terjadi karena proses belajar bersifat menetap atau permanen
  5. Perubahan dalam belajar bertujuan atau terarah Perbuatan belajar yang dilakukan senantiasa terarah pada tingkah laku yang ditetapkannya
  6. Perubahan mencakup seluruh aspek tingkah laku Perubahan yang diperoleh individu setelah melalui suatu proses belajar meliputi perubahan keseluruhan tingkah laku.

PRESTASI SISWA